Sony Interactive Entertainment baru saja mengkonfirmasikan rencana untuk PlayStation Plus Online Multiplayer gratis pada akhir pekan ini.

Game multiplayer untuk PlayStation 4 dan PlayStation 5 nantinya akan dapat diakses tanpa berlangganan PlayStation Plus mulai 12.01AM pada 12 Februari hingga 14 Februari pada 11.59 PM waktu setempat.

Bagi pemain yang ingin ikut berpartisipasi pada promo tersebut akan dibutuhkan akun PlayStation Network. Menurut Sony, Jumlah pelanggan PlayStation Plus kini mencapai 48 juta pemain hingga Desember 2021 lalu.

Game PlayStation Plus yang kini dapat diakses secara gratis oleh pelanggan layanan tersebut diantaranya UFC 4 (PS4), Planet Coaster: Console Edition (PS5) dan Tiny Tina’s Assault on Dragon Keep: A Wonderlands One-Shot Adventure (PS4).

Informasi lebih detail mengenai kompetitor dari layanan Xbox Game yang tengah direncanakan oleh PlayStation juga sempat muncul pada Desember lalu. Menurut dokumen yang diperoleh Bloomberg, layanan berlangganan baru diberi nama kode ‘Spartacus’ dan akan menggabungkan layanan PlayStation Plus dan PlayStation Now saat ini, dan layanan tersebut nantinya akan menggantikan PlayStation Now.

Game terbaru dari PlayStation Now pada Februari ini diantaranya Grand Theft Auto: Vice City – The Definitive Edition, Death Squared, Little Big Workshop dan Through the Darkest of Times.

Sony juga baru saja merilis update software beta untuk PS5 dan PS4 baru minggu ini, memperkenalkan perubahan pada cara kerja party. Peserta PS5 beta di AS dan Inggris juga dapat menguji fitur voice command ‘Hey, PlayStation!’ baru untuk menemukan dan meluncurkan game dan aplikasi, serta mengontrol media.