Pada event PlayStation Showcase 2021, Insomniac Games baru saja mengumumkan bahwa Marvel’s Spider-Man 2 akan dirilis resmi pada 2023 mendatang. Developer yang berbasis di California tersebut juga merilis teaser trailer yang mengkonfirmasikan Venom akan menjadi musuh utama di game tersebut.

Marvel’s Spider-Man yang dirilis pada 2018 lalu merupakan game eksklusif di PlayStation 4 yang sukses mendapat respon positif dari para penggemar. Menurut Sony, game tersebut juga sukses terjual lebih dari 13 juta unit secara global.

Pada postingan di PlayStation Blog, Head of Franchise Strategy and Studio Relations Insomniac Games, Ryan Schneider menyatakan:

“Kami sangat senang untuk melanjutkan perjalanan Peter Parker dan Miles Morales dalam petualangan pemain tunggal paling epik mereka, datang secara eksklusif ke konsol PlayStation 5 pada tahun 2023. Dengan mendorong kemampuan konsol akan sangat menarik, kami sama-sama terdorong untuk membuat cerita baru untuk Peter dan Miles dalam sekuel ini. Sama seperti di game Spider-Man kami sebelumnya, kami tidak hanya ingin menceritakan kisah superhero yang hebat, tetapi juga menghadirkan kisah manusia yang menarik, yang penuh dengan hati dan humor yang menyelam jauh ke dalam orang-orang di balik topengnya.”

Schneider juga mengkonfirmasikan bahwa tim pengembangan dari game sebelumnya juga ikut mengembangkan sekuel tersebut, termasuk Creative Director, Bryan Intihar dan Game Director, Ryan Smith.

Venom akan diisi suaranya oleh Tony Todd, aktor yang dikenal sebagai Candyman pada film horror yang berjudul sama. Sementara Yuri Lowenthal dan Nadji Jeter juga kembali mengisi suara Peter Parker dan Miles Morales.

Kesuksesan Marvel’s Spider-Man membuat Sony Interactive Entertainment mengakusisi Insomniac Games yang juga mengembangkan Resistance dan Ratchet and Clank. Menurut Sony, hingga 31 Desember lalu spin off dari Miles Morales tersebut berhasil terjual sebanyak 4 juta kopi di PlayStation 4 dan PlayStation 5.