Retro Studo baru saja merekrut dua desainer game untuk menyelesaikan pengembangan Metroid Prime. Desainer game yang baru saja direkrut ole Studio yang berbasis di Texas, Amerika Serikat ini adalah Mark Capers yang mendesain New Super Lucky’s Tale.
Sebelumnya Capers menggarap Epic Mickey beserta sekuelnya, dan dirinya dapat beradaptasi dengan cepat di tim desain Retro Studio yang sebagian merupakan rekan lama di Junction Point. Sementara itu Playful Studio baru saja mengumumkan pengurangan karyawan sebagai langkah tradisi ke metode produksi yang baru.
Stephen Dupree yang sebelumnya menjabat sebagai desainer utama New Super Lucky’s Tale dan Donkey Kong Country: Tropical Freeze bergabung kembali di penghujung 2019 lalu setelah absen selama dua tahun.
Retro juga merekrut James Beech, desainer yang juga ikut mengerjakan beberapa judul game seperti Crysis 3, DC Universe Online dan Eternal Darkness 2.
Baik Capers dan Beech akan menempati posisi Environment Designer di Retro Studio. Dupree dan desainer Metroid Prime 3 Bill Vandervoort, Jay Fuller dan Russel O’Henly merupakan desainer paling berpengalaman di Retro.
Namun masih belum jelas apakah Retro juga tengah mengerjakan proyek lain selain Metroid. Pada awal 2019 lalu Nintendo mengumumkan pengembangan Metroid Prime 4 diulang dari awal. Sejak saat itu Retro mulai merekrut banyak posisi untuk pengembangan Metroid Prime 4.
Retro Studio juga sempat membuka posisi art director yang kosong selama setahun hingga akhirnya posisi tersebut diisi oleh Jhony Ljungstedt yang sebelumnya juga menjabat sebagai art director Mirror’s Edge: Catalyst dan Battlefield V.
Pada Agustus lalu, Kyle Hefley juga ikut bergabung di Retro sebagai Lead Character Artist. Sebelumnya Hefley menjabat sebagi Senior Character Modeller untuk seri Halo dan armor prajurit super dan alien yang muncul di Halo 4, Halo 5 dan Halo Infinite.
Pengembangan Metroid Prime 4 diumumkan oleh Retro pada 2019 lalu. Metroid Prime pertama kali dirilis lebih dari dua dekade yang lalu. Dan menjadi game terlaris milik Nintendo.
Memuat komentar