Setelah bocorannya banyak beredar di sosial media akhirnya realme secara resmi merilis GT NEO2T di China. Meski membawa nama GT, smartphone tersebut memiliki desain dan fitur yang berbeda dari lini GT lainnya.

realme GT NEO2T membawa panel layar AMOLED berukuran 6,43 inci dengan resolusi 2400×1080 (FHD+), refresh rate 120Hz, touch sampling rate 360Hz dengan contrast ratio 800,000:1 dan kamera punch hole. Panel layarnya memiliki screen-to-body ratio 91.% yang juga mendukung DC dimming, dengan tingkat kecerahan maksimal 1000 nits dan memiliki color gamut 100% DCI-P3

Smartphone terbaru ini ditenagai dengan chipset MediaTek Dimensity 1200-AI. Menurut realme, chipset tersebut dikembangan dengan berkolaborasi dengan MediaTek dengan Dimensity 5G Open Resource Architecture. GT NEO2T juga membawa RAM berkapasitas 12GB dan storage 256 UFS 3.1. Smartphone tersebut juga membawa kapabilitas virtual RAM hingga 7GB.

Untuk kamera belakangnya memiliki konfigurasi tiga lensa dengan kamera utama beresolusi 64MP, kamera ultrawide 8MP dan kamera makro 2MP. Sementara untuk kamera selfienya memiliki resolusi 16MP. 

Untuk urusan konektivitas smartphone tersebut mendukung dual-SIM 5G, dual-band WiFi 6, Bluetooth 5.1, GNSS (GPS, GLONNASS, BeiDou, GALILEO, QZSS, NFS, USB-C dan jack audio 3.5mm.

realme GT NEO2T juga dilengkapi dengan VC liquid cooling untuk menjaga temperatur suhu komponen. Smartphone tersebut juga hadir dalam pilihan warna Glaze White dan Jet Black. realme GTNEO2T mengusung sistem operasi Android 11 yang dilapisi dengan antarmuka realme 2.0 dan dibekali dengan baterai berkapasitas 4,500mAh yang mendukung fast charging 65W.

Berikut harga dari realme GTNEO2T

  • 8GB+128GB= CNY 2.099 atau sekitar Rp 4,6 juta.
  • 8GB + 256GB= CNY 2.299 atau sekitar Rp 5 jutaan.
  • 12GB + 256GB= – CNY 2.599 atau sekitar Rp 5,7 juta.

Sayangnya hingga saat ini masih belum ada informasi dari realme mengenai ketersediaan smartphone tersebut secara global.