Versi terbaru dari The Outer Worlds dilaporkan akan segera dirilis di PlayStation 5 dan Xbox Series X|S. Menurut laporan dari VGC Dewan Rating Taiwan telah mengklasifikasikan edisi terbaru dari game tersebut yang berjudul The Outer Worlds: Spacer’s Choice Edition.

Menurut deskripsi rating tersebut, versi terbaru dari game Sci-fi RPG yang dikembangkan oleh Obsidian Entertainment tersebut juga akan dirilis di konsol generasi terbaru dan juga PC. The Outer Worlds dirilis oleh Private Division di PlayStation 4, Xbox One dan PC pada Oktober 2019 sebelum akhirnya juga dirilis di Switch pada Juni 2020.

Game tersebut mendapat dua ekspansi yang diantaranya Peril on Gorgon yang dirilis pada 2020 dan Murder on Eridanos yang diirlis pada 2021, ekspansi tersebut menambahkan playtime dengan durasi 10 jam secara keseluruhan.

Diperkirakan kedua ekspansi tersebut nantinya akan ditambahkan pada versi The Outer Worlds: Spacer’s Choice Edition. Microsoft yang telah mengakusisi Obsidian Entertainment pada November 2018 lalu berekspektasi akan membangun The Outer World menjadi franchise yang bertahan lama.

Pada Juni 2021 lalu, Obsidian Entertainment mengumumkan The Outer Worlds 2 untuk Xbox Series X|S dan PC dengan trailer yang tidak menyebutkan jadwal rilis dari game tersebut. Game berikutnya dari Obsidian, Pentiment merupakan game misteri pembunuhan dari Fallout: New Vegas yang mengambil setting di abad 16, pengembangan game tersebut ditangani oleh Josh Sawyer. Game tersebut dijadwalkan akan riis di Xbox Series X|S, Xbox One dan PC.

Obsidian Entertainment uga tengah mengembangkan Avowed, game first-person RPG ekspansif yang mengambil setting di Eora, dunia dari Pillars of Eternity.