2022 akan menjadi tahun yang menarik bagi smartphone foldable. Kali ini banyak pabrikan smartphone yang mulai membanjiri segmen tersebut. Pada akhir tahun lalu, pabrikan asal China, OPPO baru saja resmi merilis Find N yang merupakan smartphone foldable perdananya yang disusul dengan Huawei dengan P50 Pocketnya yang memiliki desain unik. Kali ini Honor bersiap untuk mengumumkan smartphone foldable perdananya pada minggu depan.

Pabrikan asal China tersebut juga sebelumnya telah memamerkan smartphone foldable beberapa minggu yang lalu, dan dalam rilis resminya, Honor mengkonfirmasikan akan meresmikan smartphone foldable perdananya pada minggu depan. Smartphone foldable perdana dari Honor tersebut akan mengusung nama Magic V yang akan diresmikan pada event khusus pada 10 Januari mendatang di China.

Selain mengkonfirmasikan tanggal rilis dari Magic V, Honor juga membagikan teaser yang menampilkan desain dari smartphone foldable tersebut. Meskipun tidak menyertakan informasi lebih detail maupun spesifikasi dari smartphone tersebut. Setidaknya Honor memberikan gambaran mengenai desain dari Magic V.

Seperti yang terlihat pada teaser, Honor Magic V memiliki modul dengan tiga kamera di bagian belakang yang akan berada di dalam modul berbentuk persegi panjang, selain itu pada bagian layar depan tampak adanya kamera selfie di dalam punch-hole.

Honor Magic V memiliki desain layar yang melipat kedalam yang mirip dengan Galaxy Z Fold3 dan memiliki layar dengan desain datar. Diperkirakan smartphone tersebut akan dibekali dengan chipset Snapdragon 8 Gen 1. Dan sama seperti smartphone Honor lainnya, Magic V diprediksi hanya akan tersedia untuk pasar China.

Selain itu Magic V akan berkompetisi dengan OPPO Find N, Huawei Mate X2 dan Galaxy Z Fold3. Sayangnya untuk saat ini masih belum diketahui informasi lebih detail mengenai smartphone tersebut namun dipastikan Magic V akan diposisikan sebagai smartphone flagship.