Crystal Dynamics baru saja mengumumkan bahwa pengembangan game terbaru dari seri Tomb Raider baru saja dimulai menggunakan Unreal Engine 5.
Hal tersebut diumumkan oleh General Manager Franchise Tomb Raider, Dallas Dickinson yang bersamaan dengan perilisan engine terbaru dari Epic Games, Unreal Engine 5.
“Engine terbaru ini diterjemahkan ke dalam pengisahan cerita dan pengalaman gameplay tingkat berikutnya dan itulah sebabnya kami sangat senang mengumumkan hari ini bahwa kami baru saja memulai pengembangan game Tomb Raider berikutnya yang ditenagai oleh Unreal Engine 5. Tujuan kami adalah untuk mendorong amplop kesetiaan dan untuk memberikan pengalaman petualangan aksi sinematik berkualitas tinggi yang pantas didapatkan penggemar baik dari Crystal Dynamics dan franchise Tomb Raider.”
Pada Januari lalu, video yang menampilkan rencana untuk franchise tersebut pada perayaan ulang tahun ke 25, Crystal Dynamics menyatakan bahwa petualanga selanjutnya dari Lara Croft akan menyatukan timeline dari desain utama game original Tomb Raider dan game trilogy reboot namun memperingatkan para fans bahwa hal tersebut tidak akan dirilis dalam waktu dekat.
“Kami memiliki ambisi besar untuk masa depan Tomb Raider. Trilogi asal kami pada tahun 2013 menceritakan kisah hari-hari awal Lara ketika dia ditempa menjadi penyintas, menjadi pahlawan dan akhirnya menjadi Tomb Raider. Tapi game klasik menampilkan petualang berpengalaman dan percaya diri, berkeliling dunia, membuka rahasianya, sering berdiri sendiri melawan kekuatan dahsyat.” Jelas Game Director Tomb Raider, Will Kerslake.
Keslake juga menambahkan:
“Kami membayangkan masa depan Tomb Raider terungkap setelah petualangan yang mapan ini, menceritakan kisah yang dibangun di atas luasnya game Core Design dan Crystal Dynamics, bekerja untuk menyatukan garis waktu ini. Dengan sejarah Tomb Raider yang luas, ini bukan tugas yang mudah, dan kami meminta kesabaran saat kami menjalani proses pengembangan. Kami tidak memiliki rencana untuk pengumuman game besar dalam waktu dekat.”
Memuat komentar