Game yang terkenal untuk menghabiskan waktu Cookie Clicker akhrinya telah tiba di Steam, mengancam untuk mengabadikan berapa banyak waktu kosongmu di dunia yang kamu habiskan untuk mengklik kue virtual dengan penghitung waktu bermain Steam.
Dirilis sebagai game browser gratis pada tahun 2013, Cookie Clicker, merupakan game dimana kamu mengklik untuk mendapatkan kue. Terus mengklik, medapatkan kue lebih banyak, kue yang kemudian dapat digunakan untuk membuka berbagai alat klik seperti nenek kue, pabrik kue, dan mesin waktu untuk mengambil kue dari masa depan.
Game ini secara aktif terus melakukan pengembangan, dengan membuat versi mobile dan memulai seluruh genre idle game yang mengambil keuntungan dari keinginan terpendam kita untuk terus menaikkan angka.
“Cookie Clicker dibuat sebagai sebuah candaan tapi melesat hampir dengan cepat, yang sangat membingungkan awalnya. Game ini tidak ditujukan untuk menyenangkan! Kami hanya menyentuh kedalam inti psikologis menarik di belakang banyak game, membuat sesuatu selesai. Hidup merupakan sebuah kekacauan memusingkan dimana perkembangan terkadang tidak jelas dan tidak menguntungkan, namun video game membuat tujuan lebih eksplisit, untuk idle game sesederhana membuat angka naik,” kata Julien Thiennot kepada Waypoint awal minggu ini.
Diluat tidak bermaksud untuk menyenangkan, Cookie Clicker melesat. Saat ini terdapat ratusan game idle yang ada dalam daftar Steam, semua mengikuti format yang sama yang dibuat Ortiel beberapa tahun lalu. Cookie Clicker bergabung di Steam dengan penyimpanan cloud untuk dapat dimainkan diantara beberapa perangkat, dan dukungan penuh pencapaian Steam.
Memuat komentar