Pada tahun 2012, developer Mount & Blade: Warband – Napoleonic Wars, Flying Squirrel Entertainment telah mengumumkan bahwa mereka sedang mengerjakan proyek yang dibuat berdasarkan US Civil War yang bernama Battle Cry of Freedom. Game ini terdengar sangat ambisius, dengan peta besar 5×5 km, senjata dan seragam yang akurat secara historis, lingkungan yang sepenuhnya dapat dihancurkan, dan mendukung pertarungan inline hingga 500 pemain, yang semua ini membantu menjelaskan mengapa membutuhkan hampir satu dekade untuk game ini akhirnya muncul di Steam.

Sebagai catatan, game ini belum dijual, atau memiliki sebuah tanggal perilisan. Hadirnya game ini di Steam adalah agar para pengikut game ini dapat menambahkan game ini dalam daftar wishlist dan mengikuti halaman untuk dingatkan kapanpun terdapat info baru yang tersedia. Flying Squirrel telah melakukan post secara reguler di situsnya sendiri sejak tahun 2012, namun keluarnya halaman Steam merupakan langkah terbesar game dan paling publik sejak pengumumannya.

Battle Cry of Freedom masih terdengar seperti pada tahun 2012, dengan beberapa tipe senjata dan amunisi, physic proyektil realistis, dan rangkaian peran untuk pemain dari infantris dasar hingga insinyur, ahli bedah, dan bahkan musisi dimana kamu bisa menjadi seorang drummer, fifer, atau peniup terompet. Game ini tidak dimaksudkan untuk menjadi simulasi militer yang akurat, dalam FAQ di deskripsikan bahwa game ini merupakan campuran antara serial Mount & Blade dan Total War, yang mengatakan bahwa game ini bertujuan untuk mengkombinasikan sebuah sistem realistis dan pertarungan berdasarkan kemampuan dengan ukuran besar dan taktik untuk pertarungan epik.

Meskipun janji untuk bisa dimainkan 500 pemain keluar, melainkan halaman Steam mengatakan bahwa hingga 300 pemain dapat bertarung satu sama lain dalam sepenuhnya lingkungan yang bisa dihancurkan dan pertarungan realistis Combat War.

Battle Cry of Freedom kali ini dijadwalkan akan keluar pada tahun 2022 mendatang, dan sementara kamu menunggu, kamu bisa menemukan informasi lebih lanjut mengenai game ini melalui fsegames.eu.