Game paling ditunggu dari PlatinumGames, Bayonetta 3 baru saja dlaporkan telah lulus rating yang mengindikasikan perilisan game tersebut dalam waktu dekat.

Menurut laporan dari pengguna Twitter dengan nama akun The_Marmolade, pada situs Nintendo AS mencantumkan game tersebut di rating M oleh Entertainment Software Rating Board.

Pada halaman game menyebut bahwa Bayonetta dengan rating M memiliki konten termasuk violence, blood dan gore, partial nudity dan in-game purchase. Sebelumnya pada situs Nintendo Inggirs, Bayonetta 3 juga telah diklasifikasikan dengan rating 18 oleh PEGI.

Namun perlu dicatat rating tersebut hanya tercantum pada situs resmi Nintendo sementara Bayonetta 3 sendiri masih belum tercantum ketika dicari melalui situs resmi ESRB dan PEGI.

Bayonetta 3 pertama kali diumumkan dengan perilisan teaser oleh PlatinumGames pada event The Game Awards pada Desember 2017 dan developer yang berbasis di Osaka, Jepang tersebut tidak memberikan detail lebih lanjut mengenai Bayonetta 3 dan game tersebut juga sempat tidak pernah terdengar kembali hingga hampir empat tahun.

Pada September 2021, Bayonetta 3 akhirnya dipamerkan pada in-game trailer perdananya yang menampilkan kemampuan Bayonetta mengendalikan iblis. Pada trailer tersebut juga mengkonfirmasikan perilisan Bayonetta 3 di 2022. Dan pada laporan keuangan kuartal Nintendo pada Mei lalu, jadwal rilis dari game tersebut dikonfirmasikan pada tahun ini.

Paa trailer tersebut juga menampilkan Desainer dari The Wonderful 101 dan Astral Chain, Yusuke Miyata yang menjabat sebagai Game Director dari Bayonetta 3.

Menurut halaman Nintendo Store, Bayonetta 3 akan menceritakan Umbra Witch yang akan menghadapi dan melawan kejahatan misterius menggunakan senjata khasnya dan kemampuan penyihir yang melampaui waktu, di samping kekuatan barunya.