Rockstar Games baru saja merilis update terbaru untuk Grand Theft Auto V pada konsol. Patch terbaru tersebut memperkenalkan slider motion blur untuk konsol PlayStation 5 dan Xbox Series X|S. Update tersebut juga membawa perbaikan beberapa bug termasuk crash pada seluruh platform.
Untuk Xbox Series X|S, patch tersebut menargetkan masalah yang mengakibatkan pemain terjebak di layar peringatan setelah menggunakan Quick Resume, masalah yang membuat pemain tidak memiliki audio game saat berada di pesta Xbox, dan kesalahan yang berarti audio radio hilang.
Sedangkan untuk PlayStation 4 dan Xbox One, update tersebut memperbaiki masalah yang menyebabkan pemain terjebak di layar logo Rockstar saat mem-boot game, dan masalah yang menyebabkan progress GTA Online tidak dapat disimpan.
Grand Theft Auto V versi next-gen sebelumnya direncanakan rilis pada November 2021 lalu sebelum akhirnya ditunda pada akhir tahun lalu. versi next-gen dari Grand Theft Auto V dan Grand Theft Auto Online dirilis pada 15 Maret lalu sedangkan versi fisik dari game tersebut dirilis pada awal bulan ini.
Rockstar juga menawarkan diskon khusus jelang perilisan Grand Theft Auto V dan Grand Theft Auto Online untuk PlayStation 5. Kedua game tersebut bisa dibeli dengan harga US$9.99 di PlayStation Store dan US$19.99 di Microsoft Store hingga 14 Juni mendatang.
Versi standalone dari Grand Theft Auto Online juga tersedia secara gratis selama tiga bulan untuk pemain PlayStation 5 untuk pelanggan PlayStation Plus. Sedangkan untuk Xbox Series X|S dengan US$9.99.
Versi next-gen dari game tersebut akan menghadirkan mode grafis terbaru mulai resolusi 4K, frame rate hingga 60fps dan upgrade draw distance, opsi HDR dan ray tracing. Selain itu padar versi upgrade tersebut juga menawarkan loading times yang lebih cepat, 3D audio yang imersif, dan fitur spesifik dari platform next-gen seperti advanced haptic feedback dan masih banyak lagi.
Pemain PlayStation 4 dan Xbox One nantinya dapat mentransfer progress campaign dari GTA V dan karakter maupun progress dari GTA Online ke platform next-gen dengan one-time migration pada saat perilisan game tersebut nantinya.
GTA Online untuk PlayStation 5 dan Xbox Series X|S akan mengizinkan pemain untuk melewati prolog pada mode story sebelum game tersebut dimulai dan akan menghadirkan tutorial terbaru.
Memuat komentar