2K Games baru saja mengumumkan bahwa Tiny Tina’s Wonderlands akan dirilis di Steam pada 23 Juni mendatang. Game spin-off dari Borderlands tersebut nantinya akan tersedia dengan harga promo US$59.99 hingga 7 Juli mendatang dan bagi pemain yang membeli selama periode tersebut akan mendapatkan DLC Golden Hero Armor Pack.

DLC Chaotic Great Edition akan dijual dengan harga $79.99 yang hadir dengan DLC Dragon Lord Pack dan Season Pass yang meliputi kelas playable terbaru yang akan ditambahkan pada update di masa mendatang termasuk Butt Stallion Pack dan keempat DLC Mirror of Mystery.

Menurut 2K Games, DLC Mirror of Mystery menawarkan cara baru untuk berburu loot dan kosmetik dalam perjalanan untuk mengalahkan Dragon Lord. DLC tersebut juga memiliki dungeon terbaru seperti Coiled Captors, Glutton’s Gamble dan Molten Mirrors yang akan dirilis pada 23 Juni mendatang di seluruh platform termasuk Steam.

Tiny Tina’s Wonderlands dirilis pada Maret lalu di PlayStation 4, PlayStation 5, Xbox One, Xbox Series X|S dan PC melalui Epic Games Store dengan dukungan cross-play di seluruh platform.

Game first-person yang dikenal dengan game fantasy shooter tersebut menghadirkan karakter dari Borderlands. Game tersebut memiliki mode campaign co-op hingga empat pemain dan konten yang terus di-update.

Tiny Tina’s Wonderlands mengambil setting di dalam dunia seperti Dungeons and Dragon yang dipanggil Bunkers dan Badasses.