Game RPG klasik BioWare, Star Wars: Knights of the Old Republic akan rilis di Nintendo Switch pada tahun ini. Diumumkan pada event Nintendo Direct juga mengkonfirmasikan perilisan game tersebut di Nintendo Switch pada 11 November mendatang.

Star Wars: Knights of the Old Republic yang akan rilis di Nintendo Switch berbeda dengan versi remake yang dikembangkan oleh Aspyr yang sebelumnya rilis di PC dan PlayStation 5 pada awal bulan ini.

Star Wars: Knights of the Old Republic merupakan game terpopuler yang dirilis pada 2003 dan dikembangkan oleh BioWare. Game tersebut menceritakan pertempuran Jedi melawan Sith yang mengambil seting 4000 tahun sebelum kebangkitan Galactic Empire.

Obsidian juga sempat mengembangkan sekuel dari game tersebut, The Sith Lords yang rilis pada 2004 dan masih belum ada kelanjutan seri game Knights of the Old Republic sejak 17 tahun yang lalu.

Meskipun game Star Wars: Knights of the Old Republic juga sebelumnya telah dihapus dari kanon Star Wars setelah akusisi Disney terhadap franchise tersebut, Disney juga sempat dilaporkan akan memperkenalkan kembali elemen dari game tersebut.

Pada 2017 lalu, beberapa elemen Knights of the Old Republic sempat muncul pada serial animasi Star Wars seperti Mandalorian Wars dan lainnya. Adegan yang dihapus dari The Clone Wars juga menyertakan Darth Revan dari Knights of the Old Republic. Kemudian artbook dari film Star Wars: The Rise of Skywalker juga mengambil referensi dari Sith Legion bernama Revan. Pada 2019 lalu, Lucasfilm juga mengumumkan akan merilis beberapa media yang akan mengeksplor High Republic Era yang akan mengambil seting beberapa ratus tahun sebelum era pada film Star Wars.

Berikut Screenshot dari Star Wars: Knights of the Old Republic