Playground Games baru saja mengumumkan 24 mobil terbaru yang akan datang di Forza Horizon 5 pada dua musim kedepan.

Forza Horizon 5 Season 2 akan dimulai pada 9 Desember yang akan berlangsung hingga empat minggu dengan satu minggu untuk musim panas, gugur, dingin dan musim semi yang mana akan dilanjutkan oleh Season 3.

Mobil terbaru termasuk beberapa mobil Lamborghini dan Ferrari di Season 2 dan tiga mobil Jaguar pada Season 3. Pada Season 2 juga akan kedatangan Peel P50 yang merupakan mobil kecil dengan 4bhp yang menjadi favorit para penggemar di Forza Horizon 4

FORZA HORIZON 5 – SERIES 2 CARS

  • Lamborghini Espada S3
  • Ferrari J50
  • Ferrari Monza SP2
  • Lamborghini Huracán EVO
  • Lamborghini Aventador J
  • Ferrari 599 GTO
  • Maserati 8CTF
  • Lamborghini Aventador SVJ
  • Ferrari 575M Maranello
  • Lamborghini Galardo LP 570-4 Spyder Performante
  • Peel P50
  • Peel Trident

FORZA HORIZON 5 – SERIES 3 CARS

  • Audi TT RS
  • Toyota Hilux Arctic Trucks AT38
  • Jaguar XJ13
  • Donkervoort D8 GTO
  • Toyota Celica SSI
  • Ford Mustang Mach 1
  • Jaguar XK RS GT
  • Vauxhall Lotus Carlton
  • Jaguar XJ220 S TWR
  • Ferrari FXX-K Evo
  • Toyota Land Cruiser Arctic Trucks AT37
  • Zenvo TS1

Sebelumnya Microsoft mengklaim bahwa Forza Horizon 5 merupakan perilisan game terbesar dalam sejarah Xbox dengan lebih dari 10 juta pemain dalam minggu pertamanya. Kabar tersebut juga dibagikan pada akun Twitter resmi Forza Horizon yang bertuliskan “Terima kasih kepada lebih dari 10 juta penggemar Forza Horizon 5 untuk minggu pertama terbesar dalam sejarah Xbox dan Xbox Game Pass yang pernah ada. GG!”

Pencapaian tersebut lima kali lebih besar dibandingkan Forza Horizon 4 yang juga dirilis di Xbox Game Pass dan berhasil meraih 2 juta pemain dalam minggu pertamanya. Hal yang sama juga diungkapkan oleh Boss Xbox Phil Spencer yang mencuit Forza Horizon menjadi game tersukses dengan 4,5 juta pemain di hari pertamanya.