Empat game dari seri WWE 2K dilaporkan baru saja dihapus tanpa pengumuman.

Hal tersebut ditemukan oleh pengguna Reddit Popstasia yang melaporkan bahwa hanya WWE 2K22 dan WWE 2K Battlegrounds yang tersisa di Steam dan game dari WWE 2K lainnya juga telah dihapus. Pengguna lainnya juga memposting informasi lebih detail dari situs Steam Tracker yang menampilkan bahwa WWE 2K17, 2K18, 2K19 dan 2K20 telah diubah statusnya menjadi tidak bisa dibeli pada 13 Juli lalu.

Setelah penemuan tersebut, VGC mengkonfirmasi bahwa game tersebut tidak lagi tersedia di toko digital Xbox dan PlayStation dan hanya mencantumkan WWE 2K22 dan WWE 2K Battlegrounds. Namun pemain masih dimungkinkan untuk mendownload ulang game tersebut beserta DLC-nya apabila game tersebut telah dibeli sebelumnya, hanya saja pemain tidak dapat lagi membeli versi digital dari game tersebut beserta DLC-nya.

Salah satu cara untuk bisa memainkan game tersebut dengan menggunakan versi game fisik dari Xbox maupun PlayStation  meskipun DLC dari game-game tersebut tidak dapat tersedia untuk dibeli.

Penghapusan beberapa game tersebut juga tanpa peringatan dari Publisher game-game tersebut, 2K Sports yang pada Mei lalu menyatakan bahwa perusahaan tersebut berencana untuk menutup server online dari WWE 2K20 dan WWE 2K19.

“Pada 30 Juni 2022, kami akan menghentikan dukungan untuk WWE 2K19, server WWE 2K20,” tweet 2K. “Ini mencakup semua fungsi online, seperti pertandingan online & Community Creation. Kami mengalihkan fokus penuh kami untuk mendukung WWE 2K22. Terima kasih atas dukungan Anda yang berkelanjutan!” Jelas 2K Sports

Meskipun demikian pengumuman tersebut tidak mengindikasikan bahwa 2K Sports akan menghapus game tersebut dari toko digital.