2K Games baru saja mengkonfirmasikan untuk menunda perilisan Marvel’s Midnight Suns. Dalam pernyataan resminya 2K mengumumkan bahwa game yang dikembangkan oleh Firaxis Games yang awalnya akan dirilis pada Oktober mendatang kini ditunda perilisannya pada tahun fiskal yang akan berakhir pada Maret 2023.
“Kami telah membuat keputusan untuk memundurkan waktu peluncuran Marvel’s Midnight Suns untuk memastikan tim di Firaxis Games dan 2K memberikan pengalaman terbaik bagi para penggemar kami. Game tersebut akan dirilis pada akhir tahun fiskal di PC, Xbox Series X|S, dan PlayStation 5. Untuk versi Xbox One, PlayStation 4, dan Nintendo Switch akan menyusul kemudian.” Jelas 2K Games.
Marvel’s Midnight Suns diumumkan secara resmi pada Agustus 2021 lalu, dan beberapa laporan sebelumnya menyebut bahwa game tersebut akan dirilis pada musim panas tahun ini. Game yang awalnya ditargetkan rilis pada Maret lalu, namun pada November lalu, 2K Games mengumumkan bahwa game tersebut ditunda perilisannya pada semester kedua tahun ini.
Marvel’s Midnight Suns dikembangkan oleh Firaxis Games yang dikenal dengan seri XCOM. Game tersebut memiliki mekanisme gameplay yang sama dengan game strategi turn-base terutama seri Fire Emblem. Meskipun Marvel’s Midnight Suns akan menghadirkan superhero Marvel, pemain akan mengendalikan karakter baru bernama Hunter yang merupakan anak dari Lilith, ibu dari iblis. Setelah Lilith dibangkitkan oleh Hydra, Avengers membangkitkan Hunter yang sebelumnya mampu mengalahkan Lilith
Memuat komentar